Wisata Ngabuburit Bandung Yang Wajib Kamu Kunjungi
Berita Wisata Indonesia – Ngabuburit menjadi salah satu tradisi yang sangat menyenangkan ketika sedang menunggu waktu berbuka puasa, ada berbagai jenis kegiatan yang dilakukan ketika ngabuburit, seperti berburu jajanan kuliner, atau sekedar menghabiskan waktu di tempat wisata.
Dan salah satu Tempat Wisata Bandung yang menjadi pilihan tepat untuk Tempat Ngabuburit Bandung adalah Lembang Park and Zoo yang berlokasi di Bandung, nampak banak sekali pengunjung memilih ngabuburit di kebun binatang tersebut.
Walaupun terhitung baru, tempat wisata ini populer di kalangan wisatawan lokal, traveler dapat menikmati suasana taman dan berbagai macam satwa yang ada.
Tidak hanya itu objek wisata yang tersedia juga sangat lengkap disini, dari menaiki kano di danau buatan, naik kuda poni dna berkeliling kawasan kebun binatang menggunakan scooter.
Kondisi yang cukup sepi membuat pengunjung merasakan sensasi berwisata eksklusif. “Berasa eksklusif, lebih nyaman sih. Kita kira bakal ramai karena weekend, tapi nyatanya lebih sepi. Alhamdulillah sih jadi jaga jaraknya juga kejaga,” kata Siti Rahayu (25) salah satu pengunjung.
Warga asal Cibiru, Kota Bandung tersebut mengaku baru pertama kali mengunjungi Kebun Binatang Lembang. Dia bersama teman-temannya sengaja berkunjung ke daerah Lembang sejak siang hari karena memperhitungkan jarak tempuh perjalanan.
“Iya cukup jauh sih, kita berangkat dari jam 14.00 WIB sampai sekitar pukul 16.00 WIB. Untungnya sepi jadi berasa milik kita sendiri,” ucapnya sambil bergurau.
Selain itu Siti juga menilai protokol kesehatan di sana sudah sesuai dengan standar Satgas COVID-19, terlihat pengecekan suhu dilakukan secara manual dan tiap pegawai juga sudah mengenakan sarung tangan dan masker.
Pengunjung lainnya yaitu, Wahyu (25) juga beranggapan serupa, ia menuturkan nyaman berjalan-jalan di kawasan Kebun Binatang Lembang. “Sambil ngabuburit,” ujarnya.
“Ada tempat makan juga, jadi kalau kesorean juga enggak terlalu bingung buat batalin puasa di mana. Paling kita beli minuman di sini karena kan cuman sampai jam 18.00 WIB aja ya bukanya,” kata Wahyu menambahkan.
Lembang Park and Zoo atau Kebun Binatang Lembang buka setiap hari dengan harga tiket Rp 40 ribu untuk weekday dan Rp 50 ribu untuk weekend, Kemudian untuk wahana lainnya seperti melihat kucing ras dan memberi makan hewan dikenakan biaya tambahan Rp 20 ribu.