Kapan Lagi Makan Mie Ayam Yang Ada Kriuk-Kriuknya
Wisata Kuliner Indonesia – Mie menjadi makanan nasional di Indonesia yang sering kali kita temukan dimana saja, mie di Indonesia juga beraneka ragam, dan salah satunya adalah jenis sajian mie yang paling banyak digemari oleh masyarakat Indonesia, Mie Ayam.
Perpaduan mie keriting yang basah dengan minyak dan tambahan topping ayam membuatmu ingin mencobanya dan sulit untuk tidak mencobanya.
Dan saat ini sajian mie ayam juga sudah mengalami berbagai macam inovasi, seperti hidangan Mie Ayam Kukukriuk satu ini, yang biasanya mie ayam disajikan dengan potongan daging ayam, dan tambahan rasa gurih yang datang dari kulit ayam goreng.
Buat kamu yang pecinta kulit ayam, Mie Ayam Kukukriuk ini dapat memuaskan rasa kangen kamu terhadap kulit goreng, dan jika kamu meyukai makanan pedas bisa memilih menu dengan tambahan sambal terasi, yang dipadukan sempurna dengan kriuk kulit ayam dan mie ayam yang kenyal.
Penasarankan bagaimana rasanya Mie Ayam dipadukan dengan kulit ayam goreng yang kriuk, kamu bisa mengunjungi Mie Ayam Kukukriuk di Puri Kembangan atau memesan via aplikasi online.