Wisata Kuliner Indonesia – Apakah kamu baru pertama kali mendengar Burnt Basque Cheesecake ? Jika ya berarti kamu kurang up to date. Kini di Jakarta Burnt Basque Cheesecake menjadi salah satu kuliner Jakarta populer.
Kue yang yang terkenal akan tekstur yang renyah dan terkesan “gosong” diluar dengan tekstur dalam yang lembut dan creamy, pasti kamu penasaran dengan hidangan satu ini, berikut ini rekomendasi 5 Burnt Basque Cheesecake Jakarta yang sedang populer.
1. Bake With Haru
Desert Shop satu ini Bake With Haru memiliki menu kue kekinian Jakarta yang sedang hits, yaitu Burnt Basque Cheesecake, mereka menjualnya dengan nama Basque Burnt Cheesecake Original dengan harga Rp 105.000 yang memiliki cita rasa creamy dan nikmat.
2. Gorge Bakehouse
Gorge Bakehouse memiliki menu andalan yaitu Premium Baked Cheesecake dan juga memiliki menu Burnt Basque Cheesecake yang sangat lezat. Kamu bisa mencicipi menu Burnt Basque Cheesecake Original dengan harga Rp 250.000 yang memiliki tekstur luar yang renyah dan dalamnya creamy dan lezat. Ada juga varian lainnya seperti Basque Cheesecake with Candied Pecans and Maple Syrup, dengan rasa yang nikmat dengan candied pecans yang renyah serta maple sirupnya yang manis.
3. Muncheese
Muncheese menawarkan berbagai macam olahan keju dengan menu yang saat ini sedang populer, kamu bisa mencicipi menu Burnt Basque Cheesecake dengan harga Rp 150.000 yang creamy dan nikmat.
4. Nanaca
Nanaca salah satu gerai dessert Jakarta yang menawarkan berbagai macam jenis varian Burnt Basque Cheesecake yang sangat lezat, kamu wajib mencicipi Burnt Basque Cheesecake dengan harga Rp 185.000 yang creamy dan juga lezat. Ada juga menu lainnya seperti Espresso Burnt Cheesecake dengan harga Rp 200.000 yang memiliki cita rasa crunchy dan creamy berpadu dengan espresso nikmat.
5. Toby’s Estate
Toby’s Estate memiliki menu western food dan kopinya, Toby’s Estate juga memiliki menu Burnt Basque Cheesecake yang tidak kalah lezatnya, kamu bisa mencicipi varian Classic Burnt Basque Cheesecake yang cheesy dan sangat creamy, ada juga varian asinnya seperti Salted Caramel & Biscoff Burnt Basque Cheesecake yang creamy dan cheesy dengan caramel sauce yang gurih dan biscoff crumbs yang crunchy dan manis.