Biar Kamu Up To Date ! Kamu Wajib Coba 5 Jajanan Bandung Kekinian Yang Sedang Populer Dan Laris Manis
Wisata Kuliner Indonesia – Kota Bandung terkenal akan kotanya yang memiliki keindahan dari budaya sampai ke kulinernya, khususnya untuk kuliner khas Bandung, banyak jenis makanan khas Bandung yang lezat dan nikmat, dan hanya bisa ditemukan di Bandung saja.
Ngomong-ngomong tentang kuliner Bandung, saat ini dunia kuliner Bandung sedang populer jajanan Bandung kekinian yang menjadi idola para remaja maupun orang dewasa, malahan makanan jajanan Bandung ini sudah masuk ke aplikasi online yang dimana mempermudah orang untuk mendapatkan jajanan kekinian Bandung, apa saja sih jajanan itu, yuk di simak 5 Jajanan Bandung Kekinian Yang Sedang Populer Dan Laris Manis di bawah ini.
1. Cuangki
Siapa yang tidak kenal dengan Cuangki, salah satu makanan khas Bandung yang paling difavoritkan oleh banyak orang, tidak hanya di Bandung saja, melainkan di seluruh Indonesia, pasti bisa menemukan hidangan Cuanki satu ini.
Cuanki merupakan bakso yang disajikan dengan campuran tahu, aci, bakso, siomay pangsit rebus, pangsit goreng, dan setelah itu akan ditabur dengan daun bawang dan bawang goreng, siapapun pasti bisa menemukan cuanki yang biasanya di panggul oleh penjualnya berkeliling.
2. Surabi
Surabi Bandung berbeda dengan surabi-surabi di daerah manapun, Surabi Bandung memiliki tekstur yang sangat tebal dan rasa yang gurih, Surabi Bandung dinikmati dengan cara dipanggang menggunakan tungku kayu dan gerabah tanah liat.
Surabi juga disajikan dengan topping yang bervariasi ragamnya diantaranya oncom, kinca dan masih banyak lagi, akan tetapi topingnya tidak sama sekali mengurangi kelezatan dari Surabi ini.
3. Seblak
Seblak merupakan jajanan populer Bandung yang mengepakan sayapnya hingga ke seluruh penjuru Indonesia, siapa yang tidak suka dengan jajanan satu ini dari anak-anak sampai orang dewasa.
Seblak terbuat dari kerupuk basah yang disajikan dengan campuran bumbu bawang dan cabai yang membuat Seblak hidangan yang berkuah lezat dan juga pedas. Seblak biasanya disajikan bersama topping lainnya seperti ceker ayam, telur, sosis dan keju, paling lezat dinikmati saat musim hujan.
4. Baso Aci
Baso Aci sesuai dengan namanya menggunakan bahan dasar dari Aci, Dari segi bentuk juga memang terlihat sama, makanan camilan ini semua terbuat dari Aci.
Walaupun tidak ada campuran lain, rasa gurihnya tidak dapat kamu lupaan, di hidangan ini cilok sudah di inovasikan dengan aneka isian yang dapat menggoyangkan lidahmu, seperti cilok isi keju, telur puyuh dan cabe rawit.
5. Combro
Susah sekali menemukan kuliner ini dengan rasa yang lezat dan nikmat, yaitu Combro yang merupakan singkatan dari oncom di jero dalam artian oncom di dalam, Oncom sudah sejak lama menjadikan makanan camilan khas Sunda yang paling laris di pasaran.
Combro dibuat menggunakan bahan adonan parutan singkong yang kemudian dibentuk seperti bola, dan biasanya untuk isian menggunakan pedas manis, jajanan khas Bandung ini paling enak bisa kamu temukan hanya di kota ini, dengan harga murah dan ekonomis untuk semua kalangan dan yang pasti tidak membuat kantong bolong.