7 Destinasi Wisata Glamping Paling Populer Di Bandung
Berita Wisata Indonesia – Bandung yang menjadi salah satu lokasi wisata terpopuler untuk para wisatawan yang ingin melarikan diri dari kesibukan ibu kota, Kota kembang ini banyak sekali menawarkan pengalaman seru yang dapat membuat momen liburan kamu semakin seru.
Kota Bandung selain memiliki wisata kuliner, bandung yang memiliki butik, pesona alam, serta bangunan bersejarahnya, Bandung juga memiliki Wisata Glamping Bandung yang keren loh, kalo kamu penasaran berikut ini 7 Destinasi Wisata Glamping paling populer di Bandung.
1. Pine Forest Camp
Pine Forest Camp menawarkan kamu banyak sekali kegiatan seru seperti paintball, outdoor party, family gathering dan juga trekking yang seru, jika kamu ingin berkemah bersama keluarga disini tempat yang cocok untuk kam kunjungi.
2. Sari Ater Camping Park
Sari Ater Camping Park memiliki wilayah yang sejuk, kamu bisa melakukan kegiatan outdoor seperti berkuda, ATV, dan kebun binatang mini.
3. The Lodge Maribaya
The Lodge Maribaya yang merupakan Destinasi Glamping Bandung memiliki keunikan tersendiri yaitu tendanya yang berbentuk bawang, terdapat berbagai wahana menarik, area trekking, memanah sampai vier air terjun.
4. Grafika Cikole
Grafika Cikole yang area glampingnya dikelilingi pepohonan pinus yang tinggi-tinggi sehingga kamu akan merasakan sedang di tengah hutan yang rimba, Tempat ini juga menawarkan penginapan nyaman dan tenang.
5. Green Hill Park Ciwidey
Green Hill Park Ciwidey juga memiliki penginapan yang tidak kalah uniknya, disini tendanya eksklusif karena memadukan dari berbagai kegiatan outdoor yang seru dan menyenangkan.
6. Trizara Resorts Glamping
Jika kamu mencari pelarian dari kesibukan perkotaan yang sempurna, kamu bisa Wisata Glamping Bandung di Trizara Resorts Glamping, dengan lokasinya yang di daerah pegunungan dan udaranya yang sejuk, membuat hari-hari pelarianmu dari dunia nyata makin sempurna.
7. Glamping Lakeside Rancabali
Glamping Lakeside Rancabali memiliki pemandangan yang sangat mempesona, yaitu berupa Situ Patenggang yang menyejukan mata, dan kamu juga bisa melakukan beberapa kegiatan seperti tea walk, offroad, dan rafting.