7 Oleh-Oleh Khas Pasuruan Yang Cocok Di Jadikan Buah Tangan

Berita Wisata Indonesia – Kota Pasuruan yang terkenal dengan Gunung Bromo, menjadi salah satu destinasi terpopuler oleh para wisatawan, tidak hanya Gunung Bromo saja, disini juga terdapat Taman Safari dan Kebun Raya Purwodadi yang legendaris.

Jika kamu liburan ke Pasuruan kurang lengkap jika tidak membawa Buah Tangan Khas Pasuruan untuk keluarga atau kerabatmu ke kampung halamanmu, berikut ini 7 Oleh-oleh khas Pasuruan yang cocok di jadikan buah tangan.

instagram.com/pakbreng_psrn

1. Jamu Kebonagung

Jamu Kebonagung yang dibuat menggunakan campuran beragam rempah, seperti kapulaga, kayu manis, sampai cengkeh, biasanya digunakan untuk mengobati batuk dan sakit tenggorokan.

instagram.com/ranubagus

2. Sirup pokak

Sirup pokak kepunyaan Bu Endang ini sudah ada sejak puluhan tahun lalu, dibuat menggunakan berbagai rempah yang menghasilkan rasa unik.

instagram.com/lalabuoy

3. Kopi Bubuk Kaspandi

Kopi bubuk Kaspandi merupakan Kopi Tradisional yang telah turun-menurun, dan dikemas dengan cara tradisional yaitu dengan menggunakan kertas putih.

instagram.com/rotimatahari

4. Roti Matahari

Roti matahari memiliki banyak sekali varian yang termasuk kedalam daftar Buah Tangan khas Pasuruan, terdiri dari roti sisir, ronde, kasur sampai celup. Kamu dapat menemukannya di Toko Roti Matahari, Jalan raya Soekarno-Hatta Nomor 42-44.

instagram.com/huhuhulife

5. Permen Jahe Sin A

Permen jahe Sin A merupakan Oleh-Oleh khas Pasuruan yang paling praktis, permen jahe kaya manfaat ini sudah ada sejak tahun 1935.

instagram.com/lempuk_crispy

6. Ikan Lempuk Krispi

Ikan lempuk krispi salah satu Oleh-Oleh khas Pasuruan yang dapat amu temukan di Ranu Grati, pasuruan, paling nikmat disantap bersama nasi hangat.

instagram.com/malangjastip_

7. Bipang Jangkar Khas Pasuruan

Bipang jangkar khas Pasuruan hadir dengan berbagai rasa, ada rasa jahe kacang, kacang vanila, karamel, susu mangga, dan sebagainya. Bipang ini paling cocok dijadikan Buah Tangan Khas Pasuruan.

August Tyan: Pecinta wisata kuliner streetfood, tiada hari tanpa persantannan dan perbabatan duniawi ~