6 Wisata Kuliner Kelapa Gading Yang Bisa Di Santap Di Rumah
Wisata Kuliner Jakarta – Ketika malam hari tiba biasanya kita akan merasakan perut keroncongan yang bawaannya ingin menyantap makanan hangat dan lezat sebelum pergi ke tempat tidur.
Ditambah lagi saat ini yang sedang dalam karantina mandiri dikarenakan adanya wabah Covid-19 atau Corona Virus, buat kita tambah mager untuk keluar sekedar membeli makan malam, Reservasiku akan memberikan solusinya khususnya kamu yang tinggal dekat daerah Kelapa Gading, berikut ini 6 wisata kuliner Kelapa Gading yang bisa kamu santap di rumah.
1. Sop Konro Karebosi
Walaupun jam operasional Sop Konro Karebosi menjadi lebih singkat saat ini, akan tetapi beragam menu dari restoran legendaris ini, masih bisa kamu pesan melalui GoFood ataupun GrabFood, untuk Konro Bakar (Rp 68.000) daging iga sapi yang dimasak dalam bumbu kaya akan rempah-remah, lalu dibakar hingga menciptakan kesan melted saat dikunyah, Tekstur yang lembut dan rasa yang intens pasti membuat kamu akan ketagihan, Coto Makassar (Rp 33.000) yang tidak kalah lezatnya, dengan tambahan topping irisan daging dan jeroan sapi yang banyak sekali, wajib kamu coba guys.
2. Momo Paradise
Momo Paradise, restoran shabu-shabu dan sukiyaki yang autentik, kini kamu bisa menikmatinya di rumah bersama keluarga tercinta saat waktu karantina covid-19. Harga menu disini mulai dari RP 450.000, kamu sudah bisa mencicipi 1 set menu untuk 2-3 Orang, dan yang tambah uniknya, semua pemesanan home delivery diseluruh Jakarta tidak dipungut biaya sepeser-pun, untuk 1 set original kamu akan mendapatkan US beef wagyu/premium wagyu, sayuran segar. beragam menu pendamping, aneka kondimen, serta Jolly Mochi sebagai dessert.
3. Kimukatsu Express
Buat kamu yang sering menggunakan layanan OVO atau voucher Traveloka Treats, ada promo menarik nih, diskon 50% untuk setiap pesan antar di Kimukatsu, dengan minima transaksi hanya Rp 20.000 saja, Kamu wajib mencicipi katsunya yang unik, dimana hadir dengan berlapis-lapis dagingnya, ada juga menu andalan yang tidak boleh kamu lewatkan juga yakni Cheese Beef Katsu Set (Rp 67.000), Chicken Katsu Original Set (Rp 45.000), dan Piyo Piyo Menchi (Rp 25.000).
4. Holycow! STEAKHOUSE by Chef Afit
Dengan adanya karantina Covid-19 tidak menghalangi kalian untuk mencicipi kelezatan dari daging steak Holycow!, pasalnya, Holycow! bekerja sama dengan Tokopedia dalam melayani keinginan konsumen untuk menikmati steak lezat andalannya dirumah masing-masing, semua daging bisa kalian dapatkan di Tokopedia, yang dimana semua dagingnya sudah di marinasi dengan bumbu pilihan dan bersertifikat halal untuk menjamin kualitasnya, tidak lupa juga dengan panduan masaknya diselipkan untuk mempermuda kamu untuk mengolahnya.
5. Oppa Galbi
Mau merasakan kelezatan dari Kuliner khas Korea BBQ atau Shabu-Shabu meski harus makannya dirumah saja, selama pemberlakuan pembatasan sosial berskala besar, Oppa Galbi menawarkan layanan paesan antar meliputi tujuh menu daging yang bisa kamu cicipi seperti Boneless Chicken Thigh 1 kg (Rp 80.000), Tasty Slice 500 gram (Rp 65.000), Premium Wagyu Saikoro 500 gram (Rp 90.000), dan Dory Fish 1 kg (Rp 80.000).
Khsusunya untuk menu shabu-shabu kamu bisa memilih beragam macam basis kuah mulai dari harga Rp 30.000 hingga 50.000 persajinya. ada juga paket-paket menu dengan harga spesial, baik untuk versi grill dan shabu-shabu ata juga campuran keduanya.