5 Oleh-Oleh Bandung Kekinian Yang Wajib Kamu Bawa Pulang

,
5 Oleh-Oleh Bandung Kekinian Yang Wajib Kamu Bawa Pulang

Berita Wisata Indonesia – Jalan-jalan ke Bandung Tidak hanya tempat wisata saja yang menarik di Bandung jangan lewatkan belanja Oleh-Oleh Bandung. yang beraneka ragam, dari kuliner hingga cenderamata unik.

Bandung memiliki beragam oleh-oleh yang beraneka ragam, dari kuliner hingga cenderamata unik. seperti di artikel ini Reservasiku akan membahas beragam oleh-oleh yang bisa dibawa pulang oleh wisatawan, mulai dari makanan, baju, sepatu, kerajinan tangan dan lain-lain.

Berikut ini Oleh-Oleh Bandung Kekinian yang bisa kamu bawa pulang.

5 Oleh-Oleh Bandung Kekinian Yang Wajib Kamu Bawa Pulang

terrafactoryoutlet

1. Factory Outlet

Bandung selain sebagai kota Kembang, Bandung juga dijuluki sebagai Paris Van Java, karena gaya fashionnya yang modis, maka dari itu sudah tidak asing lagi Bandung yang dipenuhi dengan banyak toko pakaian dengan kualitas pakaian yang bagus dengan harga yang terjangkau.

Salah satunya yang berada di beberapa factory outlet yang tersebar di berbagai dearah kota Bandung, Pakaian yang dijual di Factory Outlet tidak kalah dengan pakaian yang dijual di mall-mall.

5 Oleh-Oleh Bandung Kekinian Yang Wajib Kamu Bawa Pulang 2

daimca.com

2. Sepatu Cibaduyut

Para Fashionista dapat datang ke daerah Cibaduyut yang dikenal sebagai pusat pembuatan sepatunya walaupun tempatnya terlihat biasa saja, akan tetapi sepatu-sepatu disini tidak dapat diragukan akan kualitasnya, sepatu Cibaduyut tidak hanya disukai oleh wisatawan lokal akan tetapi sampai mancanegara.

Zomato

3. Addictea

Addictea yang masuk kedalam list oleh-oleh Bandung yang sangat kekinian dan populer, Addictea menyediakan minuman seperti milk tea, almond milk, dan juga Teh Rimpang dengan rasanya yang sangat unik.

Addictea memiliki beberapa berbagai varian rasa seperti banana, coffee, green tea, dan ada juga teh rimnpang yang menggunakan bahan herbal seperti Kunyit Lemon Madu, Rosella Kunyit Madu dan Sereh Secang Madu.

5 Oleh-Oleh Bandung Kekinian Yang Wajib Kamu Bawa Pulang 4

tokopedia.net

4. Bandung Cheesecuit

Bandung juga dikenal sebagai surganya kuliner, kali ini oleh-oleh cemilan manis yang bisa kamu beli di Bandung adalah Cheesecuit dapat menjadi oleh-oleh yang dapat dikonsumsi oleh para traveler yang tidak terlalu menyukai makanan manis sekalipun.

Bandung Cheesecuit sendiri memiliki berbagai varian rasa, yaitu varian mix fruit, double cheese, choco cruncy, tiramisu, dan lain-lain yang dijamin dapat buat traveler ketagihan.

5 Oleh-Oleh Bandung Kekinian Yang Wajib Kamu Bawa Pulang 5

shopee.co.id

5. Tiramisusu Bandung

Satu lagi wisata kuliner Bandung yang bisa dijadikan oleh-oleh yaitu Tiramisusu menjadi salah satu oleh-oleh Bandung kekinian yang wajib dicicipi, terlebih lagi untuk para traveler penggemar makanan manis.

Kue dengan lapisan selai cokelat dan bola-bola yang renyah yang satu ini dijamin dapat membuat traveler ketagihan.