5 Kuliner Salatiga Yang Harus Kamu Coba
Pernah singgah atau hanya lewat aja di kota sejuk Salatiga? Karena kesejukannya itu kota Salatiga ini terkenal sekali dengan wedang rondenya. Tahu wedang ronde kan? kalau yang ga tahu, wedang ronde itu adalah kuah jahe anget yang berisi bulatan tepung ketan, roti tawar, potongan kolang-kaling, lalu ada semacam agar-agar yang dipotong kotak-kotak kecil dan taburan kacang tanah sangrai. Hawa sejuk memang cocok deh kalau menyantap wedang ronde yang bisa untuk menghangatkan tubuh. Pengen tahu rekomendasi wedang ronde yang rasanya mantab dan 5 kuliner Salatiga yang harus kamu coba lainnya? Simak daftar kuliner di bawah ini.
1. Ronde Jago Salatiga
Walaupun warung Ronde JAGO ini buka mulai jam 14.00 WIB, tapi udah mulai ramenya itu waktu sore menjelang malam gitu, ya soalnya jam-jam sore menjelang malam ini lah udara di kota Salatiga ini berubah menjadi sejuk banget. Kalau kamu ke sana, jangan kaget ya lihat antrian yang panjang dan sampai ada nomer antriannya segala. Nah, kalau rame begitu sih biasanya mantab kan?
Kalau kamu pengen mencicipi wedang ronde jago ini, kamu bisa mengunjunginya di Jln. Jendral Sudirman no. 9 Kutowinangun, Tingkir. Lokasinya dekat dengan warung sate sapi suruh, yang akan dibahas setelah ini.
2. Warung Sate Sapi Suruh
Di warung Sate Sapi Suruh ini menu yang menjadi pilihan hanya 3 macam saja, yaitu sate sapi, sate ayam dan bakso. Yang memang terkenal adalah sate sapinya. Karena rasa daging sapinya ini ada rasa rempah-remah yang membuat sate ini semakin lezat Kalau kamu ingin mencicipi rasa sate sapi suruh ini, kamu bisa berkunjung ke warung yang lokasinya di Jalan Jenderal Sudirman No. 16 F, ruko mimosa F1, Kutowinangun, Tingkir. Lebih tepatnya jalan ini adalah jalan utama Solo-Semarang, jadi kamu mudah untuk menemukannya.
Baca : Menikmati Ayam Ingkung Mbah Wanto, Yogyakarta
3. Ayam Goreng Bu Toha
Nah, ini dia ayam goreng yang sambal bawangnya pedes seger sekaligus nampol dan ga cuma sambelnya yang mantab sih, tapi memang keseluruhan menu ayam goreng ini juara!
Alasannya kenapa kamu harus cobain makan Ayam Goreng Bu Toha? soalnya rasanya tu memang bikin ketagihan gurihnya yang meresap sampai ke tulang dan ayamnya menggunakan ayam kampung. Jadi, nikmatnya itu sudah terjamin.
Pokoknya kalau kamu ke Salatiga, ayam goreng bu Toha ini harus kamu datangi dan nikmati sensasi pedas sambal bawang dan gurihnya ayam kampung khas bu Toha. Kamu bisa menemukan rumah makan ini di Tuntang jalan Semarang-Solo.
Baca : Ini Dia Tengkleng Legendaris Bu Edi, Pasar Klewer
4. Bakso Daging Sapi Sari Roso ABC
Wah, kalau bakso yang satu ini memang uenak tenan. Ini juga adalah termasuk kuliner kota Salatiga yang legendaris lho. Soalnya waktu aku masih kecil, warung bakso ini sudah ada. Biasanya di warung bakso ini menyediakan gorengan tahu bakso juga sih dan tentu aja kerupuk.
Rasa kuahnya itu ngaldu banget dan seger trus baksonya itu lebih banyak rasa daging sapinya daripada tepungnya. Aih.. pokoknya nikmat.
Nah, lokasinya ada di pertigaan ABC Kota Salatiga Jln. Jendral Sudirman No. 274 Argomulyo, Salatiga
5. Sate Kambing Muda Blotongan Pak Masyhudi
Penggemar sate kambing dan yang berbau menu kambing lainnya, bisa cicipi masakan di rumah makan ini.
Uniknya, sate kambingnya ini disajikan bersama hot plate. Jadi ketika kamu akan menyantapnya, satenya itu masih anget-anget gitu. Apalagi kalau ada lemak yang mencair keseluruh daging kambingnya, bikin rasa daging kambingnya itu gurih.
Udah ga sabar pengen cobain sate kambingnya ini? langsung deh datengin ke jalan raya Semarang-solo. Persisnya sih di Jalan Fatmawati No. 98, Blotongan, Salatiga