3 Lokasi Mengasikan Untuk Menghabiskan Waktu Ngabuburit Di Kota Jambi
Wisata Jambi – Sahabat Reservasiku, ketika datang bulan Ramadhan tentunya sudah banyak tawaran buka puasa bersama kerabat terdekat, dan kamu harus mengetahui mana yang benar-benar komitmen untuk bisa menghadiri saat hari H, Bicara tentang berbuka puasa pastinya kamu tidak asing dengan kegiatan ngabuburit. Ngabuburit memiliki arti mengisi kegiatan yang sangat bermanfaat sambil menunggu buka puasa.
Buat kamu yang tidak suka dengan suasana di Mall, sahabat Reservasiku suka melakukan berbagai aktivitas ngabuburit seperti di ruang-ruang terbuka di Jambi. Berikut ini 3 lokasi mengasikan untuk menghabiskan waktu ngabuburit di Kota Jambi.
1. Tugu Juang
Wisata Ramadhan Jambi kali ini merupakan Tempat ini sangat eksotis untuk kamu jadikan sebagai tempat ngabuburit menunggu matahari terbenam, sambil menimati es tebu yang segar dengan sepotong jagung bakar, sesudah itu berbuka puasa tentunya.
Di sepanjang jalanan banyak yang menjual makanan yang membuat kamu tidak harus repot jauh-jauh untuk mencari tempat makan, berlokasi di outdoor dipinggiran sungai Batanghari membuat lokasi ini menjadi favorit untuk kamu kunjungi.
Buat kamu yang mencari tempat ibadah Masjid kamu bisa mengunjungi di Rumah Dinas Gubernur Jambi.
2. Tugu Juang
Tugu Juang ini ketika kamu melihatnya akan tampak kagum, karena seperti pertunjukan gladiator zaman romawi meski dalam ukuran yang sangat kecil.
Di Lokasi ini kamu bisa menemukan beberapa pedagang yang menawarkan masakan rumahan, kebutuhan perbotan rumah tangga seperti karpet dan juga meja, dan pastinya kamu bisa menemukan pilihan berbagai macam takjil.
Sekitaran Tugu Juang juga memiliki beberapa tempat makan, sehingga sobat Reservasiku yang ingin menuju tempat makan untuk mengisi perut, akan tetapi biasanya memang harus reservasi terlebih dahulu.
Untuk ibadah kamu bisa mencari masjid yang berdekatan di Tugu Juang yaitu Masjid Nurdin Hasanah sehingga memudahkan kamu untuk solat setelah ngabuburit untuk salat magrib. Jika kamu beruntung biasanya diadakan pembagian tajil gratis.
3. Pedestrian Jomblo
Pedestrian Jomblo yang berlokasi di Kota Baru ini sangat ramai menjelang berbuka pausa karena ada banyak macam kuliner dadakan yang berjualan disekitar lokasi pedestrian ini ataupun disepanjang jalan dekat gor Kota Baru.
Kamu akan banyak menemukan pepohonan yang sangat rindah menjadikan kawasan ini nyaman untuk tempat berkumpul, dengan suasana pedestrian yang berwarna-warni membentuk mozaik pada lantainya menjadikan tempat ini memiliki ciri khas tersendiri.
Suasanan di tempat ini sangat Instagramble untuk kamu upload menghiasi feed instagramu, sehingga tempat ini padanan yang sangat pas untuk mencari takjil, menunggu buka puasa, mendapatkan ilmu sejarah serta tidak lupa hasil foto yang sangat pas untuk bisa tampil kekinian.
Bagaimana traveller ? tertarik untuk mencoba Wisata Jambi ini, kamu hanya cari Tiket Pesawat Murah yang ada di situs atau aplikasi Reservasiku.com. selain itu kamu juga bisa mendapatkan tawaran Hotel Murah Jambi yang dapat memperkecil pengeluaranmu dalam berwisata ke Jambi.