10 Tips Traveling Liburan Ke Taiwan Yang Harus Kamu Perhatikan

,

Tips TravelingWisata Taiwan memang dikenal oleh banyak traveler adalah salah satu pengalaman yang menawan dan tidak terlupakan pasalnya negara Taiwan memiliki perpaduan budaya, kuliner, dan keindahan alamnya yang sangat indah, Popularitasnya sebagai kota wisata tidak perlu kamu pertanyakan kembali.

Akan tetapi ada beberapa hal yang wajib kamu perhatikan ketika liburan ke Taiwan, agar kamu tidak salah bersikap, seperti yang dilansir oleh Buzzfeed, berikut ini 10 Tips Traveling liburan ke Taiwan yang harus kamu perhatikan agar tidak melakukan kesalahan.

nicholaslauphoto.com

1. Beranjaklah Dari Kota Taipei

Taiwan tidak hanya memiliki kota Taipei yang indah dan memiliki wisata kuliner Taiwan yang lezat, akan tetapi Taiwan memiliki banyak tempat lebih bagus dan menawan serta makanannya yang sangat beragam, Sebut saja seperti Taman Nasional Taroko, Danau Matahari Bulan, Museum Nasional Istana, Kota Taichung, Kota Hualien, dan Distrik Shilin.

tv.digitalrev.com

2. Selalu Bawa Kantong Sampah

Di Taiwan memang mudah menemukan persediaan air minum, akan tetapi kamu akan sulit menemukan tempat sampah, maka dari itu kamu harus membawa sendiri kantong sampah untuk menyimpan sisa makanan atau semacamnya, jika kamu terlupa membawa kantong sampah kamu bisa mampir ke toko terdekat untuk membuang sampahmu.

healthynibblesandbits.com

3. Boba No, Pearl Yes

Taiwan merupakan salah satu negara yang menjadi pencetus boba kekinian, rasa boba di Taiwan lebih kenyal dan segar, dan yang harus kamu perhatikan adalah ketika memesan minuman jangan bilang boba, boba memiliki arti lain di Taiwan yaitu Big Boobs, kamu bisa menyebutnya Pearl.

taiwaneseamerican.org

4. Jangan Pernah Duduk Di Kursi Prioritas

Di Indonesia kamu bisa duduk di kursi Prioritas ketika sepi akan tetapi berbeda cerita dengan Taiwan, mereka akan memperhatikan kamu dan bahkan menegurmu untuk pergi dari kursi tersebut, selain itu jangan pernah kamu makan dan minum di dalam MRT, hargai orang lain yang ada di sekitarmu.

lowyinstitute.org

5. Jangan Bicarakan Isu Sensitif

Jika kamu ingin lebih dekat dengan penduduk lokal saran dari kami adalah hindari membicarakan isu sensitif, mereka akan pergi meninggalkanmu, ketika membahas dunia politik, kamu bisa mencari obrolan santai tanpa harus mengusik privasi mereka.

mikeplunkettphotography.com

6. Ketika Makan Jangan Banyak Bertanya

Ketika kamu menikmati makanan, sebaiknya hindari banyak bertanya tentang mengenai hidangan di depanmu, mereka kurang suka, kamu hanya perlu menyantap untuk mengetahuinya, hal tersebut memang sangat sensitif, terutama jika ada orang asli Taiwan yang dikenal menyodorkan makanan kepadamu, ambil saja sisi baiknya, hal ini bisa membuatmu mengetahui kuliner baru.

henrywestheim.com

7. Bawa Botol Minum Sendiri

Hal ini memang dianggap sepele akan tetapi demi menghemat pengeluaranmu saat liburan di Taiwan, kamu bisa mendapatkan air minum secara gratis, banyak tempat yang menyediakan air minuman dan khususnya di ruangan publik.

Languageboat.com

8. Selalu Bawa Tissue Ke Toilet

Seperti kebanyakan toilet umum di Taiwan mengharuskan kamu jongkok, dan parahnya lagi beberapa tempat tidak menyediakan tisu toilet. karena itu kamu harus membawa tisu sendiri khususnya ketika ingin ke toilet umum Taiwan.

Jakeanddannie.com

9. Dilarang Berdiri Di Ambang Pintu Kuil

Di Taiwan banyak kuil yang mempersona, namun kamu jangan sampai terlupa terutama ketika berdiri di ambang pintu, dan menurut mereka tindakan tersebut dianggap tidak menghormati tuhan sebagai tuan rumah disana.

clbxg.com

10. Membuka Hadiah Di Depan Orang

Saat orang Taiwan memberikan kamu sebuah kado, sebaiknya jangan dibuka didepannya, karena mereka lebih suka kamu merasakan suka cita membukanya di rumah.

Akan tetapi berbeda jika hadiah tersebut berupa makanan, kamu bisa segera membukanya untuk mencicipi langsung.