10 Lokasi Buka Puasa Bersama Yang Murah dan Lezat Di Bandung
Wisata Kuliner Bandung – Bulan Ramadhan sedikit lagi akan tiba, buat yang melaksanakan ibadah puasa pasti sudah sangat menantikan bulan suci ini, terlebih lagi waktu ngabuburit bersama keluarga dan teman-teman.
Buat kalian yang berlokasi di Bandung, Reservasiku akan memberikan beberapa rekomendasi tempat makan yang bisa kalian datangi, berikut ini 10 lokasi buka puasa bersama yang murah dan lezat di Bandung.
1. Warung Steak & Shake
Buat kamu pecinta makanan western seperti daging atau steak, Warung Steak & Shake ini merupakan pilihan tepat untuk kamu kunjungi bersama teman atau keluarga, Harganya mulai dari Rp 25.000 saja, kamu sudah bisa mencicipi menu daging steak yang lengkap bersama dengan kentang dan sayuran, walaupun daging steak disini dibalut dengan tepung tidak mengubah rasa lezat dan nikmatnya dari daging steak yang sudah di marinasi dengan bumbu-bumbu pilihan.
2. Ganbatte Suki, BBQ and Steak
Lokasi Buka Puasa Murah Bandung selanjutnya adalah restoran ini sudah bisa ditebak menyajikan aneka menu kuliner khas dari Jepang, seperti Suki yang merupakan makanan Jepang yang berupa sayur dan daging direbus didalam steam, menunya ada bakso, sayuran, kwetiau, bakso udang, dan masih banyak lagi, untuk harganya berkisar RP 50.000 saja, anda sudah dapat satu porsi suki beserta minumannya.
3. Bebek Sambal Mangga Cah Khohar
Buat kamu yang suka dengan daging Bebek, tempat ini disarankan untuk kamu kunjungi atau mengadakan acara berbuka puasa bersama teman-teman atau keluargamu, tempat makan satu ini walaupun warung kaki lima dengan tenda, rasa bebek disini bisa di adu dengan yang ada di restoran, untuk harganya mulai dari Rp 15.000 sampai Rp 25.000.
4. Kehidupan
Restoran satu ini memiliki nama yang sangat unik yakni, KEHIDUPAN, ternyata namanya tidak hanya itu, melainkan KEHIDUPAN Tidak Pernah Berakhir, rumah makan ini merupakan tempat khusus bagi kamu yang vegetarian, disini sama sekali tidak menyajikan menu berbahan dasar dari daging, jika kamu ingin merasakan jadi Vegetarian kamu bisa mencobanya disini, untuk harga mulai dari Rp 12.000 kamu sudah bisa menikmati satu porsi nasi dengan empat pilihan sayur.
5. WINGZ O WINGZ
Tempat makan satu ini menawarkan berbagai menu olahan dari sayap ayam, dari sayap ayam bumbu barbeque, sampa bumbu madu, dan masih banyak lagi, selain sayap kamu bisa juga memesan menu lainnya seperti ayam mozzarella salah satunya, untuk harga mulai Rp 19.500 kamu bisa mendapatkan satu paket sayap ayam bersama nasi atau kentang goreng.
6. Warung Misbar
Warung Misbar tempat makan satu ini menawarkan berbagai menu khas sunda, harga mulai dari Rp 3.000 sampai Rp 20.000 kamu bisa mendapatkan satu paket makanan ala sunda dan juga bisa menikmati minuman khasnya dari Warung Misbar ini, yakni Es Naga Bonar.
7. D’COST
Siapa yang tidak mengenal restoran satu ini, yang memiliki slogan, mutu bintang lima harga kaki lima, menghidangkan berbagai macam makanan hewan laut, dengan berbagai menu lezat dan nikmat ini kamu jangan kaget, karena untuk harganya bisa dibilang murah untuk rasanya yang lezat dan nikmat ini.
8. HDL 293
HDL 293 menawarkan berbagai macam menu seafood yang lezat dan murah pastinya, kamu bisa mengadakan buka puasa bersama dengan temanmu atau keluarga mu disini, untuk rasa sudah terjamin kelezatannya, dan harganya yang murah menjadi tempat yang cocok untuk kamu kunjungi.
9. Pujasera Merdeka
Pujasera Merdeka merupakan salah satu tempat seperti Food Court yang menawarkan berbagai macam menu makanan dan minuman, dari mulai makanan ringan seperti bakso tahu, siomay, dan juga batagor, untuk makanan beratnya kamu bisa mencicipi nasi padang, untuk harga kurang lebih Rp 50.000 saja kamu sudah bisa wisata kuliner Bandung bersama teman-teman atau keluargamu.
10. Black Romantic
Jika kita lihat memang kafe ini kecil, akan tetapi mereka memiliki menu makanannya yang lezat dan nikmat ditambah lagi untuk harga sangat terjangkau, kamu bisa memilih berbagai menu seperti roti, es krim, bahkan ayam berbumbu kuah soda, cafe ini juga memiliki atmosfer yang romantis, seperti namanya, dengan interiornya yang berkonsep gelap-gelap romantis ini, menambahkan waktu berbuka puasamu makin seru.